Like on Facebook

Batu Chrysoprase

andre zuesh         No comments
BATU CHRYSOPRASE

ASAL DAN SEJARAH BATU CHRYSOPRASE
Batu Chrysoprase atau sering disebut Kristopas adalah varietas kalsedon/ chalcedony yang berwarna hijau, biasanya disertai bercak-bercak warna putih. Kualitas terbaik berasal dari Australia, berwarna hijau segar dengan kadar translusan tinggi. Harga jual chrysoprase setara dengan harga batu permata madya yang lainya. Di Indonesia batu jenis ini banyak dihasilkan di Jawa Barat dan Sulawesi Tenggara.
Batu Chrysoprase adalah salah satu batu dari keluarga chalcedony yang paling berharga. Nilai kerasnya 7 dalam daftar keras Mohs, sama seperti batu akik (agate). Batu ini hangat dan komposisi batu ini hampir semuanya terdiri dari silicon dioxide. Batu Chrysoprase berwarna hijau-apel tapi ada juga yang berwarna hijau gelap. Batu Chrysoprase termasuk dalam keluarga batu yang mudah terpengaruh jika terkena cahaya karena bisa luntur warnanya, tetapi jika disimpan kembali di tempat yang dingin biasanya warna dan kilauannya akan pulih kembali. Jika batu zamrud warna hijaunya disebabkan oleh unsur kromium di dalamnya, batu Chrysoprase disebabkan oleh unsur nikel. Kalau batu ini dicelup dalam nikkelvitriool atau disisipkan dalam tanah yang lembab warnanya menjadi putih seperti sediakala. Kualitas terbaik batu-batu Chrysoprase berasal dari Queensland, Australia. Tempat lainnya antara lain Brazil, Czechoslovakia, Austria, Amerika dan Rusia.
JENIS DAN MACAM  BATU CHRYSOPRASE
1.    Batu Chrysoprase Chalcedony
Batu Chrysoprase Chalcedony2.    Batu Chrysoprase Garut
Batu Chrysoprase Garut3.    Batu Chrysoprase Australia
Batu Chrysoprase AustraliaHARGA BATU CHRYSOPRASE
Harga batu Chrysoprase dengan Dimensi 18 x 13 x 6 mm di jual seharga Rp.700.000,- Sedangkan bongkahan batu Chrysoprase dengan berat 1,2 kg mencapai Rp. 2.450.000,-
CIRI CHRYSOPRASE ASLI
Ciri khas dari batu Chrysoprase / kristopas (ejaan dalam bahasa indonesia) warnanya hijau, sekilas mirip bacan yang sudah kristal atau yang sudah bebas penyakit (maksudnya bebas dari kapur atau bintik-bintik hitam. Memiliki kekerasan 7 dalam daftar keras Mohs
Chrysoprase / kristopas, Kristal hijau ini dikenal sebagai batu chakra jantung.
Meskipun sebagian besar batu adalah warna hijau apel, ada yang clear ada yang memiliki warna kuning didalamnya
Energi Chrysoprase / kritsopas adalah energi cakra solar plexus.
CARA MERAWAT / PERAWATAN BATU CHRYSOPRASE
Berikut adalah tips cara merawat dan cara mengkristalkan batu Chrysoprase :
– Ambillah batu dan letakkan di wadah kaca bening tembus pandang
– Masukkan air kelapa hijau dengan di campuri garam beryodium satu pucuk sendok teh
– Lalu di jemur di terik matahari selama 3 jam
– Setelah 3 jam simpan di tempat gelap semalaman (batu tetap di dalam rendaman air hijau)
– Ganti air selama 2 hari sekali
– Jangan mengeluarkan batu dari wadahnya selama 1 bulan kecuali saat mengganti air kelapa hijau
– Ulangi kegiatan di atas selama 1-2 bulan.
Published by andre zuesh

Nulla sagittis convallis arcu. Sed sed nunc. Curabitur consequat. Quisque metus enim venenatis fermentum mollis. Duis vulputate elit in elit. Si vous n'avez pas eu la chance de prendre dans tous.
Follow us Google+.

0 komentar:

close

Popular Post

Contact

© 2014 Jogja Gemstone
Distributed By My Blogger Themes | Designed By Bloggertheme9